Jakarta, 4 November 2020 - PT Pelayaran Nasional Indonesia - PT PELNI (Persero) bersama dengan BUMN lain yang tergabung dalam Satgas BUMN COVID-19 Jakarta membagikan total 25.000 masker kain. Kegiatan dilakukan sebagai bagian dari sosialisasi Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) bagi masyarakat. Pembagian masker dilakukan pada tiga titik lokasi, yaitu Dermaga Kaliadem, Kelurahan Ancol, dan Pemerintah Kabupaten Kep. Seribu pada Rabu (4/11).
Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT PELNI Yahya Kuncoro menyampaikan PELNI melibatkan millenials Perusahaan untuk bergabung membagikan sebanyak 8.500 masker. "PELNI bersama dengan Satgas BUMN COVID-19 Jakarta Utara membagikan 6.500 masker kain di tiga wilayah di Jakarta Utara," ungkap Yahya.
Sementara itu, pemberian 2.000 masker kain dibagikan kepada masyarakat Kepulauan Seribu secara simbolis kepada Sekretaris Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu Eric Lumbun di Kantor Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu.
Yahya menambahkan, pembagian masker ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menekan penyebaran COVID-19 dan menerapkan pola hidup sehat sesuai dengan Adaptasi Kebiasaan Baru.
"Melalui kegiatan ini kami juga ingin meningkatkan kepedulian masyarakat tentang penerapan Pola Hidup Bersih dan Sehat." Saat pemberian masker, PELNI juga menyosialisasikan 5 aktivitas AKB yaitu menggunakan masker, menghindari menyentuh mata, hidung, dan mulut, melakukan physical distancing, mencuci tangan dengan sabun, dan mencari info dari sumber yang terpercaya.
PELNI sebagai Perusahaan Badan Usaha Milik Negara yang bergerak pada bidang transportasi laut hingga saat ini telah mengoperasikan sebanyak 26 kapal penumpang dan menyinggahi 83 pelabuhan serta melayani 1.100 ruas.
Selain angkutan penumpang, PELNI juga melayani 45 trayek kapal perintis yang menjadi sarana aksesibilitas bagi mobilitas penduduk di daerah 3TP di mana kapal perintis menyinggahi 275 pelabuhan dengan 3.739 ruas. PELNI juga mengoperasikan sebanyak 20 kapal Rede.
Sedangkan pada pelayanan bisnis logistik, kini PELNI mengoperasikan 4 kapal barang, 8 kapal tol laut serta 1 kapal khusus ternak.
***
Bila perlu konfirmasi hubungi :
Yahya Kuncoro
Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT PELNI (Persero)
Hp : 0811 988 0162
Email : corporate.secretary@pelni.co.id
02/04/2019
Bisnis Indonesia CFO BUMN Award 2019
16/08/2019
Program Siswa Mengenal Nusantara Tahun 2019
22/08/2019
Pengakuan Atas Tata Kelola Perusahaan
17/08/2019
Sinergi PT PELNI dan PT Pegadaian
23/07/2019
Layani Wisata Keliling Kepulauan Komodo
13/06/2019
Disambut oleh Dirlala Kemenhub RI
22/05/2020
Prosedur Kesehatan Kebiasaan Baru PELNI
28/09/2020
PT PELNI meraih Gold Winner kategori Social Economy Contribution dalam gelaran RRI Iconomics BUMN Brand Award 2020 “Millenials Choice”
23/03/2020
Bantuan Masker dan Handsanitizer Cegah COVID-19
22/05/2020
Prosedur Kesehatan Kebiasaan Baru untuk Pelanggan PT. PELNI
14/12/2020
Struktur Domus Coronarius Circularis merupakan kolaborasi PT PELNI dengan Yayasan Terumbu Rupa
22/05/2020
Prosedur Kesehatan Kebiasaan Baru untuk Pemasok PT. PELNI
13/11/2020
PT PELNI (Persero) meraih predikat Gold Winner dan Top 100 Worldwide dalam kategori Corporate Publishing Competition dan Global Communications Competition
23/02/2021
PT PELNI telah lima kali menggelar virtual tour on Board
12/05/2020
Tata Kelola Pelayanan Calon Penumpang
22/05/2020
Prosedeur Kesehatan Kebiasaan Baru Bagi Pemangku Kepentingan PT. PELNI
09/10/2020
KM Sabuk Nusantara 66, salah satu kapal perintis yang dioperatori oleh PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT PELNI (Persero) mendapatkan penghargaan dari Kementerian Perhubungan
14/12/2020
Komitmen PT PELNI dalam melaksanakan dan mengembangkan pilar lingkungan, sosial, dan ekonomi
23/02/2021
Virtual tour on board sudah menjadi program yang digagas oleh PELNI Lifestyle sejak tahun 2020